Friday, April 5, 2019

Curug Atau Air Terjun Destinasi Wisata Alam Yang Ada Di Kabupaten Pemalang Jawa Tengah


Pemalang merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang terletak antara kota Pekalongan dan Tegal. Karakteristiknya yang unik dengan kombinasi dataran rendah dan tinggi membuat daerah ini memiliki banyak potensi di bidang kepariwisataan. berikut beberapa ulasan destinasi terpendam kabupaten Pemalang.

1.CURUG DUWUR



Curug Duwur yang terletak di dusun Karangpucung, desa Wanarata, Kecamatan Batarbolang Kabupaten Pemalang. Letaknya kurang lebih 32 km selatan pusat kota Pemalang. Untuk menuju curug ini kita harus berjalan setapak sekitar 25 menit dengan melewati ladang dan persawahan yang sangat asri dan sejuk. Selain itu kita juga akan menjumpai  Hutan Karet yg cukup rimbun.
Air tejun ini masih bersih dan pengunjung juga bisa mandi ataupun bermain air di bawah air terjun yang tingginya kurang lebih 30 meter.


2.CURUG SEJAJAR



Curug Sejajar atau beberapa warga menyebutnya curug Jajar saja, terletak di Desa Badak, Kec Belik, Kab Pemalang ini, kurang lebih sekitar 42 km selatan dari pusat kota Pemalang. Memiliki ketinggian kurang lebih 50 meter. Perjalanan ke Curug Sejajar bisa ditempuh kurang lebih 2,5 Jam dengan menggunakan sepeda motor. Setelah sampai di Desa Badak kita melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki yang memakan waktu kurang lebih 20 menit lagi untuk sampai di lokasi curug ini. Kenapa dinamakan Curug Sejajar karena terdapat dua Curug yang memiliki tinggi sejajar, selain pemandangannya yang indah, kita akan merasakan suasana yang masih sangat asri disekitar tempat wisata tersebut dengan sensasi hawa dingin yang akan menyambut.

3.CURUG PITU



Curug pitu terletak di Desa Badak Kecamatan Belik Kabupaten Pemalang, letaknya sekitar 44 km ke arah selatan pusat kota Pemalang. Dalam bahasa jawa Pitu berarti Tujuh, dimana air terjun ini memiliki deretan tujuh tingkat. Merupakan salah satu obyek wisata alam yang masih asri. Tempat ini mudah di jangkau untuk masyarakat umum, khususnya penggemar kegiatan alam bebas.Dari perempatan Pasar Belik ke arah timur sekitar 6 km. Turun di pangkalan ojeg Pertigaan Badak. Kita mesti menyiapkan fisik yang sehat karena untuk menuju curug ini harus melakukan perjalanan setapak sekitar 5 km dengan menyusuri ladang ladang pertanian dan hutan pinus. tapi ketika kita tiba di lokasi Curug ini rasa lelah itu akan terbayar karena akan menyaksikan keindahan deretan curug yang mempesona.

Info wisata lainnya Tempat wisata alam air terjun kedung gender di kudus jawa tengah

4.CURUG PRIUK



Curug Priuk terletak di Desa Gunung Jaya, kecamatan Belik Kabupaten Pemalang. Letaknya kurang lebih 47 km arah selatan pusat kota Pemalang. Curug ini belum banyak di kenal masyarakat. Untuk mencapai lokasi ini kita harus menuju ke Desa Gunung  Jaya kemudian harus melakukan jalan setapak sejauh 1 km untuk mencapai lokasi curug ini.

5.CURUG BARONG



Curug Barong terletak di desa Barong, Kec.Belik, Kab.Pemalang, Jawa Tengah. Lokasinya sekitar 48 km arah selatan pusat kota Pemalang. Curug in memiliki ketinggian sekitar 25 meter. Setelah anda sampai di desa barong anda harus berjalan kaki kurang lebih 3 km untuk mencapai lokasi curug ini. Air terjunnya sangat deras dan di sepanjang sungai terdapat banyak bongkahan batuan yang besar.

6.CURUG BANOWATI



Curug Banowati terletak di Bukit Banowati desa Majalangu kecamtan Watukumpul Kabupaten Pemalang. Curug ini masih asri dan sejuk suasananya. Sangat cocok untuk peserta yang hendak bercamping di sekitar bukit loasi curug ini.

Tempat wisata Yang menarik di lembang Bandung

7.CURUG KIDANG



Curug Kidang terletak di desa Longkeyang Kecamatan Bantar Bolang Kabupaten Pemalang, sekitar 30 km selatan pusat kota Pemalang. Curug kidangmemiliki arus air yang mengalir melalui formasi bebatuan yang mengalami erosi. Curahan air dari tebing terasa menenankan jiwa dan telihat sangat cantik ketika tumbuhan kecil memenuhi bebatuan di sampingnya.

8.CURUG SILAWET



Curug Silawet terletak di desa Wangkelang kecamatan Moga Kabupaten Pemalang. Aliran air curug ini bagaikan merayap melewati batuan alam.untuk menuju curug ini perlu jalan kaki sejauh 3 km dengan melewati perjalanan yang mengasyikan.